Main Article Content
Abstract
Pemanfaatan ICT merupakan salah satu solusi untuk mengahadapi tantangan pembelajaran saat ini khususnya pembelajaran daring. Guru-guru SMP Sederajat di Bengkalis banyak yang mengalami kesulitan dalam merancang dan menggunakan menggunakan media salah satunya aplikasi pendukung pembelajaran dalam membuat instrumen untuk pembelajaran disekolah, sehingga masih banyak guru yang hanya melakukan kegiatan pembelajaran secara monoton, menyampaikan materi dan memberi tugas. Kemampuan guru-guru dalam mengelola aplikasi penunjang pembelajaran sangat diperlukan untuk mengatasi masalah tersebut. Berdasarkan fakta tersebut, Program Studi Pendidikan Fisika FKIP Universitas Riau melakukan Pengabdian Kepada Masyarakat yang sasarannya adalah guru-guru SMP Se-Kabupaten Bengkalis dalam mengoptimalisasikan pemanfaatan Aplikasi pembuat intrument tes interaktif. Persiapan dan pelaksanaan kegiatan ini dilakukan pada bulan Juli – Oktober 2021. Instrumen tes yang dilatih adalah kahoot, educandy, dan quizizz. Pemilihan instrumen ini didasarkan pada kelebihan dan kekurangan masing-masing instrumen. Hasil pelatihan instrumen tes yang interaktif menggunakan aplikasi pada tingkat SMP Se-Kabupaten Bengkalis yang telah dilaksanakan melalui zoom meeting diperoleh bahwa peserta mengikuti pelatihan ini dengan baik, antusias, memberikan respon positif, lebih termotivasi untuk melaksanakannya dan sangat mengharapkan dapat dilaksanakan secara kontinu. Peserta dapat menggunakan Aplikasi dalam membuat instrument tes yang interaktif tersebut dan sangat menambah wawasan serta keterampilan guru dalam membuat instrument tes interaktif.
Keywords
Article Details
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.